TerasSulSel.Com:Barru – Puluhan personel Polres Barru mengikuti ujian psikologi berkala yang diselenggarakan oleh Biro SDM Polda Sulsel di aula Polres Barru pada Senin (13/03/2023).
Ujian dimaksudkan untuk mengetahui kecenderungan perilaku dan mental individu bagi personel Polres Barru pemegang senjata api atau yang akan mengajukan penggunaan senjata api.
Wakapolres Barru Kompol Akbar Usman, S.Sos., M.H menjelaskan bahwa tes ini sebagai rangkaian pengawasan bagi personel pemegang senjata api, dan diharapkan dapat mencegah penyalahgunaannya di lingkungan Polres Barru.
“Pengawasan pengguna senjata api dimulai dengan tes seperti ini untuk mengetahui layak tidaknya seorang personel memegang senjata api. Rangkaian pengawasan ini dimaksudkan untuk mencegah penyalahgunaan senjata api khususnya di Polres Barru” jelas Wakapolres.
Kompol Akbar juga menambahkan bahwa ujian ini dilaksanakan secara berkala untuk mengukur stabilitas mental dan perilaku personel. Dan bagi personel yang dinyatakan tidak memenuhi syarat, tidak akan diperbolehkan menggunakan senjata api.
“Ujian seperti ini dilaksanakan berkala, bagi personel yang dinyatakan tidak memenuhi syarat, tidak akan diperbolehkan memegang senjata api” tutup Kompol Akbar.